Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Lowongan Kerja Dosen Non PNS Tetap (NPT) UNHAS Makassar 2022

Universitas Hasanuddin (Unhas) merupakan sebuah perguruan tinggi negeri di Makassar, Sulawesi Selatan, yang berdiri pada 10 September 1956. Perguruan tinggi ini semula merupakan pengembangan dari Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia ketika Bung Hatta masih menjadi wakil presiden.

Logo Penerimaan Calon Dosen Non PNS Tetap (NPT) Universitas Hasanuddin Tahun 2022

Awalnya, Unhas dibangun di Baraya. Namun, pada awal 1980-an, Unhas dipindahkan ke Tamalanrea. Sejak akhir 2006, fakultas di Universitas Hasanuddin bertambah satu yang merupakan pemekaran dari Fakultas Pertanian dan Kehutanan, yaitu Fakultas Kehutanan. Hingga kini, Universitas Hasanuddin menyediakan pendidikan pada 16 fakultas yang terbagi menjadi empat disiplin ilmu, yaitu sains dan teknologi, sosial dan humaniora, ilmu kesehatan, dan ilmu pertanian. (campus.quipper.com) 


Lowongan Kerja Dosen Non PNS Tetap (NPT) UNHAS Makassar 2022


Mengutip informasi dari website resmi (rekrutmen.unhas.ac.id) pada (11/03/22) bahwa saat ini, sehubungan dengan diadakan seleksi Penerimaan Calon Dosen Non Pegawai Negeri Sipil Tetap Universitas Hasanuddin Tahun 2022, maka Universitas Hasanuddin membuka kesempatan kepada Warga Negara Indonesia yang berintegritas dan berdedikasi tinggi serta memenuhi syarat yang ditentukan, untuk diangkat menjadi Calon Dosen Non Pegawai Negeri Sipil Tetap. Bagi dosen yang telah mengabdi di Unhas sebagai dosen Non PNS Tidak Tetap (Dosen NIDK), akan diperhitungkan masa pengabdiannya. 




Persyaratan Umum :
  1. Warga Negara Indonesia (WNI) yang bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, setia dan taat kepada Pancasila, UUD 1945, dan Negara Kesatuan Republik Indonesia;
  2. Tidak terafiliasi pada ideologi yang bertentangan dengan ideologi Pancasila;
  3. Sehat jasmani dan rohani yang dibuktikan dengan Surat keterangan Dokter;
  4. Tidak berkedudukan sebagai CPNS atau PNS atau Anggota Polri atau TNI;
  5. Tidak terikat dengan instansi lain dan/atau tidak memiliki NIDN di Perguruan Tinggi lain;
  6. Berusia paling tinggi 40 tahun pada saat pengangkatan tanggal 1 April 2022;
  7. Bagi yang berusia lebih dari 40 tahun sebagaimana pada angka 6, dimungkinkan apabila memiliki masa kerja minimal 5 tahun sebagai dosen di Universitas Hasanuddin;


Persyaratan Khusus :
  1. Minimal berkualifikasi pendidikan Magister (S2), atau Dokter Spesialis (Sp1) / Spesialis Keperawatan untuk formasi dosen jabatan akademik Asisten Ahli;
  2. Berkualifikasi pendidikan Doktor (S3) untuk formasi dosen jabatan akademik Lektor;
  3. Memiliki kualifikasi pendidikan sesuai dengan formasi, dari Perguruan Tinggi Dapak Negeri dengan Program Studi yang terakreditasi minimal B/Sangat Baik dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN PT) atau LAM PTKes pada saat lulus, atau terakreditasi bagi lulusan Perguruan Tinggi Luar Negeri. Jika akreditasi tidak tertulis dalam Ijazah, maka dibuktikan dengan Surat keterangan dari pejabat yang berwenang pada penyelenggara Program Studi yang bersangkutan (Serendah-rendahnya Dekan atau yang sederajat);
  4. Bagi dosen yang telah mengabdi di Unhas dan diangkat dengan Surat keputusan Rektor Unhas, wajib melampirkan Surat keputusan pengangkatannya, karena masa pengabdian menjadi pertimbangan dalam proses pengadaan dosen. 


Kelengkapan Berkas :
  1. Surat lamaran dan surat pernyataan, dengan ketentuan sebagai berikut :
    • Surat lamaran ditulis tangan dan ditandatangani sendiri dengan tinta hitam, ditujukan kepada Rektor Universitas Hasanuddin, dibuat pada saat tanggal pendaftaran;
    • Surat pernyataan diketik dengan komputer, bermaterai 10.000,- dan ditandatangani sendiri dengan tinta hitam, dibuat pada saat tanggal pendaftaran. (Kedua dokumen diatas dijadikan satu file). 
  2. KTP elektronik (e-KTP) asli atau surat keterangan telah melakukan perekaman kependudukan yang dikeluarkan oleh Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil);
  3. Pas photo berlatar belakang merah untuk perempuan dan biru untuk laki-laki;
  4. Ijazah asli, dengan ketentuan :
    • Jenjang S1-S2/Spesialis, khusus bagi pelamar dosen jabatan akademik Asisten Ahli;
    • Jenjang S1-S3, khusus bagi pelamar dosen jabatan Lektor;
  5. Surat keputusan penyetaraan ijazah asli dari Direktorat Jenderal Pembelajaran dan Kemahasiswaan, khusus bagi pelamar lulusan Perguruan Tinggi Luar Negeri;
  6. Transkrip nilai asli;
  7. Bagi dosen yang telah mengabdi di Unhas, mengunggah surat pengangkatan pertama kali sampai dengan terakhir. 



Jadwal Seleksi :
Gambar Penerimaan Calon Dosen Non PNS Tetap (NPT) Universitas Hasanuddin Tahun 2022



Cara Pendaftaran :
Bagi yang berminat untuk bergabung dan berkontribusi dengan Universitas Hasanuddin sebagai Dosen Non Pegawai Negeri Sipil Tetap Tahun 2022 dan telah memenuhi kualifikasi pada formasi yang dilamar, silahkan klik "DAFTAR" untuk melakukan pendaftaran secara online. 



Ketentuan :
  1. Setiap pelamar wajib mematuhi dan mengikuti seluruh ketentuan/persyaratan seleksi yang ditetapkan;
  2. Apabila dikemudian hari pelamar terbukti memberikan data yang tidak benar/tidak sesuai dengan fakta atau melakukan manipulasi data maka kelulusan yang bersangkutan dinyatakan batal dan/atau yang bersangkutan diberhentikan sebagai Calon Dosen Non Pegawai Negeri Sipil Tetap Unhas;
  3. Pelamar yang dinyatakan lulus seleksi tetapi tidak menyampaikan kelengkapan berkas untuk pengangkatan sebagai Calon Dosen Non Pegawai Negeri Sipil Tetap Unhas sampai batas waktu yang ditentukan dianggap mengundurkan diri;
  4. Bagi pelamar yang mengundurkan diri setelah dinyatakan lulus seleksi, wajib membuat surat pengunduran diri diatas materai 10.000,-
  5. Pelayanan informasi terkait pelaksanaan Calon Dosen Non Pegawai Negeri Sipil Tetap Unhas dapat menghubungi Contact Person dibawah ini.
    • 081342663859 (Ibu Andi Wiwiek Sultan, S. IP) 
    •  082233113343 (Bapak Arief Rivai, S. Kom) 
  6. Pelamar wajib memantau perkembangan informasi terkait dengan seleksi Calon Dosen Non Pegawai Negeri Sipil Tetap Unhas pada laman pendaftaran;
  7. Seluruh tahapan seleksi TIDAK DIPUNGUT BIAYA APAPUN. 
  8. Lampiran lengkap Pengumuman Seleksi Penerimaan Calon Dosen Non Pegawai Negeri Sipil Tetap Universitas Hasanuddin Tahun 2022, Format Surat Lamaran dan Surat Pernyataan dapat di unduh pada laman pendaftaran;
  9. Sumber : https://rekrutmen.unhas.ac.id