Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Lowongan Kerja PT. Indomobil Finance Indonesia Terbaru 2022

PT. Indomobil Finance Indonesia merupakan sebuah perusahaan yang bergerak dalam bidang jasa pembiayaan mobil, motor, kendaraan niaga, alat berat, properti dan pembiayaan mikro dengan bentuk pembiayaan konsumen, sewa guna usaha dan anjak piutang yang di dirikan pada tahun 1993. Melalui strategi bisnis yang terus diselaraskan dengan tuntutan perkembangan iklim usaha, PT. Indomobil Finance Indonesia tetap menjaga komitmen untuk menjadi perusahaan pembiayaan yang handal dan terpercaya di Indonesia. 
Lowongan Kerja PT. Indomobil Finance Indonesia Terbaru 2022 

Mengutip informasi yang di dapatkan dari Media Sosial, bahwa saat ini PT. Indomobil Finance Indonesia sedang membuka kesempatan kerja bagi para pria dan wanita untuk menempati 3 (Tiga) posisi yang dibuka, yaitu Account Receivable Coordinator, Administration Coordinator dan Administrasi Staff. Berikut uraian lengkap mengenai kualifikasi dan tata cara pendaftaran untuk calon pelamar. 

1. Account Receivable Coordinator

Kualifikasi :
  • Pria
  • Usia maksimal 35 tahun
  • Pendidikan terakhir minimal D3 / S1 Semua Jurusan
  • Memiliki pengalaman kerja minimal 2 tahun dibidang yang sama
  • Memiliki kendaraan pribadi (Motor) 
  • Memiliki SIM C yang masih aktif
  • Menyukai pekerjaan lapangan dan bersedia bekerja dengan target
  • Energik, jujur, disiplin dan bertanggung jawab
Deskripsi Pekerjaan :
  • Memonitoring kelancaran pembayaran konsumen
  • Melakukan kunjungan ke konsumen yang terlambat membayar angsuran
  • Menggali permasalahan yang dihadapi konsumen dengan melakukan pendekatan personal
  • Melakukan negosiasi guna menemukan solusi pembayaran angsuran yang tertunggak
Benefit :
  • Gaji Pokok
  • Tunjangan Makan
  • Tunjangan Transportasi
  • Tunjangan Komunikasi
  • Insentif / Bonus
  • Pelatihan dan Pengembangan
  • Jenjang Karir


2. Administration Coordinator

Kualifikasi :
  • Pria/wanita
  • Usia maksimal 35 tahun
  • Pendidikan terakhir minimal S1 Semua Jurusan
  • Memiliki pengalaman kerja minimal 2 tahun di bidang yang sama (Koordinator / SPV) 
  • Memiliki pengalaman kerja di perusahaan Multifinance lebih diutamakan
  • Mampu mengoperasikan Microsoft Office (Word, Excel) dan Citrix
Deskripsi Pekerjaan :
  • Mengontrol pelaksanaan kegiatan operasional cabang secara administrasi
  • Mengkoordinir admin staff cabang dalam menjalankan tugas
  • Memastikan semua aktivitas administrasi berjalan sesuai dengan SOP dan aturan yang berlaku
  • Melakukan usaha-usaha semaksimal mungkin dari sisi administrasi untuk mencapai tujuan perusahaan dan pemenuhan target cabang. 
Benefit :
  • Gaji Pokok
  • Tunjangan Makan
  • Tunjangan Transportasi
  • Tunjangan Jabatan
  • Bonus Tahunan
  • Pelatihan dan Pengembangan
  • Jenjang Karir


3. Administrasi Staff

Kualifikasi :
  • Pria/wanita
  • Usia maksimal 30 tahun
  • Pendidikan terakhir minimal D3 Semua Jurusan
  • Memiliki pengalaman kerja / Fresh Graduate dipersilahkan melamar
  • Memiliki kemampuan administrasi yang baik
  • Mampu mengoperasikan Microsoft Office
Deskripsi Pekerjaan :
  • Memastikan semua aktivitas administrasi yang ada berjalan sesuai dengan SOP dan aturan yang berlaku
  • Melakukan rangkaian tugas administrasi sesuai dengan fungsinya
  • Melakukan fungsi pelayanan konsumen
Benefit :
  • Gaji Pokok
  • Tunjangan Makan
  • Tunjangan Transportasi
  • Uang Lembur
  • Bonus Tahunan
  • Pelatihan dan Pengembangan
  • Jenjang Karir


Area Penempatan :

1. Account Receivable Coordinator
  • Cabang Parepare
Alamat :
Jl. Belanak No. 4b RT/RW : 001/001
Kelurahan Cappagalung, Kecamatan Bacukiki Barat, Kota Parepare, Sulawesi Selatan 91122

2. Administration Coordinator
  • Cabang Baubau
  • Cabang Kolaka
  • Cabang Palopo
  • Cabang Polewali Mandar
  • Cabang Raha
  • Cabang Sengkang
  • Cabang Ternate
  • Cabang Tinanggea
3. Administrasi Staff
  • Cabang Kendari
Alamat :
Jl. Syech Yusuf No. 01 RT/RW : 014/005
Kelurahan Korumba, Kecamatan Mandonga, Kota Kendari, Sulawesi Tenggara 93111


Cara Pendaftaran :
Bagi yang berminat untuk bergabung dan berkontribusi dengan keluarga besar PT. Indomobil Finance Indonesia dan telah memenuhi kualifikasi yang disebutkan diatas, silahkan mengirimkan CV lamaran anda ke Email dibawah ini, dengan format sebagai berikut. 

1. Account Receivable Coordinator
Email : hr_recruitment@indomobilfinance.com
Subjek : ARC_Parepare

2. Administratif Coordinator
Email : hr_recruitment@indomobilfinance.com
Subjek : FAD_(Nama cabang) 

3. Administrasi Staff
Email : hr_recruitment@indomobilfinance.com
Subjek : ADM_Kendari