Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Lowongan Kerja PT. Satria Antaran Prima Februari 2022

PT. Satria Antaran Prima (SAP Express) merupakan perusahaan yang bergerak dalam bidang jasa kurir dan kargo berbasis Android dengan jangkauan terluas dan terbesar di seluruh Indonesia. Seluruh cabang dan titik layanan SAP Express juga sudah terkoneksi dan diintegrasikan dalam satu sistem online untuk memudahkan proses kerja. Dari sisi pengelolaan dokumen maupun paket, SAP Express menerapkan kontrol kualitas layanan yang ketat, sebab itu operasional seluruh cabang kini sengaja dikelola sendiri oleh SAP Express untuk memudahkan penerapan standar dan kontrol. 

Gambar Lowongan Kerja PT. Satria Antaran Prima

Rekrutmen Karyawan Baru PT. Satria Antaran Prima Tahun 2022


Saat ini, PT. Satria Antaran Prima sedang membuka kesempatan bergabung bagi para generasi penerus bangsa untuk menempati posisi Staff Operasional dan Kurir Pengiriman. Berikut uraian lengkap mengenai kualifikasi, kelengkapan berkas dan cara pendaftaran untuk calon pelamar. 

1. Staff Operasional

Kualifikasi :
  • Laki-laki
  • Usia maksimal 30 tahun
  • Pendidikan terakhir S1 Semua Jurusan
  • Sehat jasmani san rohani
  • Mahir dalam mengoperasikan komputer (Microsoft Office Excel) 
  • Memiliki pengalaman kerja lebih diutamakan
  • Bersedia bekerja dengan sistem shift
  • Jujur, pekerja keras, dan bertanggung jawab
  • Berdomisili diwilayah Makassar dan sekitarnya
  • Sudah melakukan vaksinasi covid 19

Kelengkapan Berkas :
  • Surat lamaran kerja
  • Curriculum vitae (CV) 
  • Ijazah terakhir
  • Transkrip nilai
  • Fotokopi KTP
  • Fotokopi Kartu Keluarga
  • SKCK yang masih berlaku
  • NPWP


2. Kurir Pengiriman (Tamalanrea) 

Kualifikasi :
  • Laki-laki
  • Usia maksimal 35 tahun
  • Pendidikan minimal SMA/SMK Sederajat
  • Memiliki kendaraan pribadi (Motor) 
  • Memiliki SIM C yang masih berlaku
  • Memiliki smartphone Android RAM minimal 3 GB
  • Bersedia bekerja dengan target
  • Berdomisili diwilayah penempatan
  • Menguasai area penempatan

Kelengkapan Berkas :
  • Surat lamaran kerja
  • Curriculum vitae (CV) 
  • Ijazah terakhir
  • Transkrip nilai
  • Fotokopi KTP
  • Fotokopi Kartu Keluarga
  • SKCK yang masih berlaku
  • Sertifikat vaksin
  • Pas foto berwarna ukuran 4x6 (4 lembar) 
  • Packlaring (Jika ada) 


Cara Pendaftaran :
Bagi yang berminat untuk bergabung dan berkontribusi dengan PT. Satria Antaran Prima dan telah memenuhi kualifikasi yang disebutkan diatas, silahkan memperhatikan prosedur pendaftaran dibawah ini. 

1. Pendaftaran bisa dilakukan dengan mengirimkan berkas lamaran melalui Email dan bisa juga membawa langsung berkas lamaran ke lokasi kantor. 

2. Kelengkapan berkas dikirim melalui email dibawah ini. 
Email : hrdsapupg@gmail.com
Subjek : Posisi yang dilamar

3. Atau membawa langsung berkas lamaran ke alamat dibawah ini. 
Alamat :
Kantor SAP Cabang Makassar
Jl. Gatot Subroto No. 33 Makassar


Jika ada pertanyaan, silahkan menghubungi Contact Person dibawah ini. (WhatsApp only) 
  • 0812 9671 9536
  • 0895 3210 3630 2