Lowongan Kerja BUMN PT Berdikari (Persero) Juni 2022
Lowongan Kerja BUMN PT Berdikari (Persero) Juni 2022 - PT. Berdikari (Persero) merupakan sebuah Badan Usaha Milik Negara yang ditugaskan oleh pemerintah yang salah satunya turut serta berkontribusi mensukseskan program pemerintah untuk membantu meningkatkan penyediaan pangan hewani yang aman dan kesejahteraan peternak melalui kebijakan dan program pembangunan peternakan yang berdaya saing dan berkelanjutan dengan mengoptimalkan pemanfaatan sumber daya lokal.
Tujuan khususnya adalah terjaminnya ketersediaan benih dan bibit ternak yang berkualitas, meningkatkan populasi dan produktivitas dan meningkatkan serta mempertahankan status kesehatan hewan, jaminan keamanan produk dan meningkatkan pelayanan yang prima kepada masyarakat. PT Berdikari (Persero) berdiri sejak tahun 1966 dengan visi "Memberdayakan kehidupan dan kecerdasan bangsa dengan menyediakan pangan protein berkualitas", dan misi "Menjadi pemimpin industri pangan protein terbaik dan terpercaya melalui penciptaan nilai yang unggul bagi para pemangku kepentingan". (www.pubinfo.id)
Lihat Juga : Lowongan Kerja SMA/SMK
Lowongan Kerja BUMN PT Berdikari (Persero) Juni 2022
Mengutip informasi dari akun instagram resmi (@berdikari.persero) pada (27/06) bahwa saat ini, PT Berdikari (Persero) sedang membuka kesempatan berkarir bagi para putra putri generasi penerus bangsa yang memiliki semangat dan komitmen yang tinggi dalam bekerja serta memenuhi syarat untuk menempati 3 (Tiga) posisi yang dibuka. Berikut informasi selengkapnya.
Kualifikasi :
- Pendidikan Sarjana (S1) Peternakan atau sejenisnya, lulusan bidang ilmu Nutrisi & Teknologi Pakan Ternak menjadi nilai tambah
- Usia maksimal 40 tahun
- Memiliki pengalaman minimal 7 tahun di bisnis perunggasan, pengelolaan pakan ternak dan kemitraan broiler
- Memiliki pengalaman minimal 3 tahun di posisi manajerial
- Berpengalaman dalam pengelolaan industri pakan ternak
- Memahami sistem kemitraan ayam broiler
- Minat tinggi dalam pemasaran & penjualan
- Memiliki jaringan yang luas dalam perunggasan pakan
- Mampu berbahasa Inggris, lisan dan tulisan
2. Department Head Rumah Potong Hewan Unggas
Kualifikasi :
- Pendidikan Sarjana (S1) Peternakan, Kedokteran Hewan, Teknologi Pangan atau sejenisnya
- Usia maksimal 40 tahun
- Memiliki pengalaman minimal 5 tahun di RPH
- Memiliki pengalaman minimal 3 tahun di posisi manajerial
- Diutamakan memiliki sertifikat HACCP, QCQA, dan Juleha
- Memiliki pengalaman di bisnis perunggasan, loagistik dan penjualan
- Mengetahui jenis-jenis ayam sampai dengan produk turunan
- Memahami prinsip-prinsip HACCP, ISO & GMP
- Mampu berbahasa Inggris, lisan dan tulisan
3. Group Head GA, Asset & Procurement
Kualifikasi :
- Pendidikan Sarjana (S1) Ekonomi, Manajemen Bisnis, Manajemen Aset dan seterusnya, diutamakan Pascasarjana (S2)
- Usia maksimal 45 tahun
- Memiliki pengalaman minimal 7 tahun di manajemen aset dan pengadaan barang/jasa
- Minimal 5 tahun berada di posisi manajerial
- Berpengalaman dalam pengurusan administrasi & dokumentasi aset, pengurusan legalitas kepemilikan aset dan pengurusan sengketa kepemilikan aset
- Berpengalaman dalam melakukan optimalisasi aset
- Berpengalaman mengelola dan mengontrol pelaksanaan pengadaan barang/jasa sesuai dengan ketentuan yang berlaku
- Berpengalaman dalam K3, pengelolaan aset dan fasilitas kerja
- Mampu berbahasa Inggris, lisan dan tulisan
Dapatkan informasi lowongan kerja setiap hari melalui LinkedIn, Follow
Cara Pendaftaran :
Bagi yang berminat untuk bergabung dan berkontribusi dengan PT Berdikari (Persero) dan telah memenuhi kualifikasi yang disebutkan diatas, silahkan klik "DAFTAR" untuk melakukan pendaftaran secara online.
Batas Pendaftaran :
Pendaftaran dibuka sampai dengan tanggal 10 Juli 2022
Hati-hati terhadap PENIPUAN!!! Proses rekrutmen tidak dipungut biaya apapun. Jika ada pihak yang meminta sejumlah uang dengan mengatasnamakan instansi/perusahaan maupun penyedia lowongan kerja lainnya, sudah dipastikan bahwa itu PENIPUAN!!!