Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Lowongan Kerja Terbaru Badan Pusat Statistik Sulawesi Tengah

Lowongan Kerja Terbaru Badan Pusat Statistik Sulawesi Tengah - Badan Pusat Statistik adalah Lembaga Pemerintah Non Kementerian yang bertanggung jawab langsung kepada Presiden. Sebelumnya, BPS merupakan Biro Pusat Statistik, yang dibentuk berdasarkan UU Nomor 6 Tahun 1960 tentang Sensus dan UU Nomer 7 Tahun 1960 tentang Statistik. Sebagai pengganti kedua UU tersebut ditetapkan UU Nomor 16 Tahun 1997 tentang Statistik. Berdasarkan UU ini yang ditindaklanjuti dengan peraturan perundangan dibawahnya, secara formal nama Biro Pusat Statistik diganti menjadi Badan Pusat Statistik. 

Logo Lowongan Kerja Terbaru Badan Pusat Statistik Sulawesi Tengah
Dalam penyelenggaraan kegiatan statistik, BPS berusaha memenuhi kebutuhan data yang diperlukan oleh pemerintah baik di bidang ekonomi maupun sosial, seperti pertanian, pertambangan, industri, komunikasi perdagangan, kependudukan, ketenagakerjaan, keuangan, pendapatan nasional, dan pendidikan. Undang-Undang Nomor 16 tahun 1997 tentang statistik menyatakan bahwa kegiatan statistik ditujukan untuk menyediakan data statistik yang lengkap, akurat dan mutakhir dalam rangka mewujudkan Sistem Statistik Nasional yang andal, efektif, dan efisien guna mendukung pembangunan nasional. (bps.go.id) 




Lowongan Kerja Terbaru Badan Pusat Statistik Sulawesi Tengah


Mengutip informasi dari akun instagram resmi (@bpssulteng) pada (18/06) bahwa saat ini, Badan Pusat Statistik Sulawesi Tengah sedang membuka kesempatan bagi para putra putri generasi penerus bangsa yang memiliki semangat dan komitmen yang tinggi dalam bekerja serta memenuhi syarat untuk menempati posisi sebagai Petugas Pengolahan Dokumen SP2020-LF. Berikut informasi selengkapnya. 

Petugas Pengolahan Dokumen SP2020-LF


Kualifikasi :
  • Pria / wanita
  • Berdomisili di Kota Palu
  • Pendidikan minimal SMA / SMK
  • Mahir dalam mengoperasikan komputer
  • Bersedia kerja full time
  • Memiliki laptop pribadi menjadi nilai tambah
  • Siap mematuhi segala peraturan yang ditetapkan oleh BPS

Dapatkan informasi lowongan kerja setiap hari melalui LinkedIn, Follow


Cara Pendaftaran :
Bagi yang berminat untuk bergabung dan berkontribusi dengan Badan Pusat Statistik Sulawesi Tengah dan telah memenuhi kualifikasi yang disebutkan diatas, silahkan kunjungi tautan dibawah ini untuk melakukan pendaftaran secara online. 
Tautan : https://mitra.bps.go.id


Waktu Pendaftaran :
17 Juni 2022 s/d 21 Juni 2022


Hati-hati terhadap PENIPUAN!!! Proses rekrutmen tidak dipungut biaya apapun. Jika ada pihak yang meminta sejumlah uang dengan mengatasnamakan instansi/perusahaan maupun penyedia lowongan kerja lainnya, sudah dipastikan bahwa itu PENIPUAN!!!