Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Rekrutmen Relawan Baznas Wajo Terbaru 2022

Baznas yang merupakan singkatan dari Badan Amil Zakat Nasional adalah lembaga yang melakukan pengelolaan zakat secara nasional. Baznas merupakan lembaga pemerintah non struktural yang bersifat Mandiri dan bertanggung jawab kepada Presiden melalui Menteri Agama. Sebagai rangka pelaksanaan pengelolaan zakat pada tingkat provinsi dan kabupaten/kota, maka dibentuklah Baznas provinsi dan Baznas kabupaten/kota. Baznas provinsi dibentuk oleh Menteri Agama atas usul dari gubernur setelah mendapat pertimbangan dari Baznas, sedangkan Baznas kabupaten/kota dibentuk oleh Menteri Agama atas usul dari bupati/walikota setelah mendapat pertimbangan dari Baznas. 
Rekrutmen Relawan Baznas Wajo Terbaru 2022

Mengutip informasi yang didapatkan dari Media Sosial, bahwa saat ini Baznas Kabupaten Wajo, Sulawesi Selatan sedang membuka pendaftaran untuk bergabung dan berpartisipasi menjadi relawan. Berikut uraian lengkap mengenai kualifikasi dan cara pendaftaran bagi calon pelamar. 

Formasi :
4 (Empat) orang Relawan Perdesa dan Kelurahan (2 Pria dan 2 Wanita se-Kabupaten Wajo) 


Kualifikasi :
  • Muslim/Muslimah
  • Usia maksimal 30 tahun
  • Pendidikan terakhir minimal SMA/MA Sederajat, Maksimal Lulusan S1
  • Tertib dalam menjalankan ibadah wajib
  • Berbadan sehat baik jasmani maupun rohani
  • Berpenampilan menarik, rapih dan bersih
  • Komunikatif, kreatif, jujur, sopan, disiplin dan bertanggung jawab
  • Mampu bekerjasama dalam tim maupun individu
  • Memiliki dasar pengetahuan agama (Ilmu Fiqhi) 
  • Memiliki dasar pengetahuan IT (Information and Technology) 
  • Mahir dalam mengoperasikan Microsoft Office (Word, Excel, Power Point) 
  • Aktif dalam berjejaring sosial
  • Memiliki integritas dan loyalitas untuk menjadi relawan kemanusiaan dan SAR
  • Cakap dan aktif dalam mensosialisasikan pengelolaan ZIS-DSKL
  • Memiliki kendaraan roda dua dan memiliki SIM C yang masih aktif lebih diutamakan
  • Tidak masuk dalam organisasi yang bergerak dalam bidang pengelolaan ZIS
  • Bersedia bekerja secara full time selama bertugas menjadi relawan
  • Bersedia mengikuti aturan yang diberlakukan oleh Baznas Kabupaten Wajo
  • Berdomisili di wilayah kecamatan yang diminati menjadi relawan

Persyaratan Berkas :
  • Daftar riwayat hidup / Curriculum Vitae (CV) 
  • Kartu Tanda Penduduk (KTP) 
  • SIM C yang masih aktif
  • Ijazah terakhir
  • Pas foto terbaru ukuran 3x4 (Latar Merah) 

Cara Pendaftaran :
Bagi yang berminat untuk bergabung dan berkontribusi menjadi relawan Basnaz Kabupaten Wajo dan telah memenuhi kualifikasi yang disebutkan diatas, silahkan melakukan pendaftaran secara online dengan mengikuti prosedur pendaftaran dibawah ini. 
  • Scan persyaratan berkas yang disebutkan diatas, lalu digabungkan dalam 1 (satu) file dengan format pdf. 
  • Kemudian, calon pelamar mengisi formulir registrasi online melalui link : https://bit.ly/RBWajo22
  • Calon pelamar mengupload persyaratan berkas yang sudah di scan


Batas Pendaftaran :
Pendaftaran akan berakhir pada tanggal 07 Februari 2022


Untuk info lebih lanjut, silahkan hubungi Contact Person dibawah ini. 
No. Layanan Aktif Baznas : 085399059910