Lowongan Kerja PT Prima Karya Sarana Sejahtera
PT Prima Karya Sarana Sejahtera (PKSS) berdiri pada 15 Juli 1999 dan memiliki komitmen serta dedikasi yang tinggi sebagai perusahaan yang bergerak dibidang HR Solution untuk mendukung kegiatan operasional perusahaan anda. Perusahaan kami telah mengelola sumber daya manusia lebih dari 43.000 orang dan lebih dari 200 perusahaan telah bekerja sama dengan kami baik BUMN maupun Multinasional.
Jaringan kerja kami ada di 34 provinsi di seluruh Indonesia dan kami bisa menjadi mitra sekaligus konsultan bagi setiap perusahaan dari aspek human capital, organisasi, dan sistem manajemen. Perusahaan kami hadir menawarkan solusi bisnis Agency, Rekrutment dan Assesment, Training, Alih daya, Pemborongan dan Diklat Security, dan Manajemen Building. (www.pkss.co.id)
Lowongan Kerja PT Prima Karya Sarana Sejahtera
Mengutip informasi dari akun instagram resmi (@pkss_makassar) pada (06/04/22) bahwa saat ini, PT Prima Karya Sarana Sejahtera sedang membuka kesempatan berkarir bagi para putra putri generasi penerus bangsa yang memenuhi syarat untuk menempati 6 posisi yang dibuka yaitu Sekretaris, Petugas Bansos, Staf IT, Petugas Administrasi Dana & Jasa, Petugas Administrasi Kredit, dan Collections. Berikut informasi selengkapnya.
1. Sekretaris
Kualifikasi :
- Perempuan
- Pendidikan terakhir D3/S1 semua jurusan dengan IPK 3.00
- Usia maksimal 25 tahun (Belum berulangtahun ke 26)
- Tinggi badan minimal 160 cm dengan berat badan proporsional
- Belum menikah (Dibuktikan dengan surat keterangan)
- Komunikatif dan berpenampilan menarik
- Tidak buta warna (Dibuktikan dengan surat keterangan)
- Bersedia ditempatkan di wilayah Makassar, Bulukumba, Mamuju
2. Petugas Bansos
Kualifikasi :
- Laki-laki
- Pendidikan terakhir D3/S1 semua jurusan dengan IPK 3.00
- Usia maksimal 27 tahun (Belum berulangtahun ke 28)
- Tinggi badan minimal 160 cm dengan berat badan proporsional
- Komunikatif dan berpenampilan menarik
- Berorientasi pada target dan siap bekerja dibawah tekanan
- Tidak buta warna (Dibuktikan dengan surat keterangan)
- Bersedia ditempatkan di wilayah Jeneponto
3. Staf IT
Kualifikasi :
- Laki-laki/Perempuan
- Pendidikan terakhir S1 Teknik Informatika, Sistem Informasi, Ilmu Komputer, Manajemen Informatika dengan IPK minimal 3.00
- Usia maksimal 25 tahun (Belum berulangtahun ke 26)
- Tinggi badan minimal 155 cm (Perempuan) dan 165 cm (Laki-laki) dengan berat badan proporsional
- Komunikatif dan good looking
- Tidak buta warna (Dibuktikan dengan surat keterangan)
- Bersedia ditempatkan di wilayah Makassar
4. Petugas Administrasi Dana & Jasa
Kualifikasi :
- Laki-laki/Perempuan
- Usia maksimal 26 tahun
- Pendidikan minimal D3/S1
- Dapat mengoperasikan Microsoft Office (Excel, Word, Power Point)
- Memiliki kemampuan administrasi yang baik
- Berpenampilan menarik
- Bersedia ditempatkan di wilayah Mamuju
5. Petugas Administrasi Kredit
Kualifikasi :
- Laki-laki/Perempuan
- Usia maksimal 26 tahun
- Pendidikan minimal D3/S1
- Dapat mengoperasikan Microsoft Office (Excel, Word, Power Point)
- Memiliki kemampuan administrasi yang baik
- Berpenampilan menarik
- Bersedia ditempatkan di wilayah Mamuju
6. Collections
Kualifikasi :
- Pria
- Usia 20 - 60 tahun
- Pendidikan minimal SMA/SMK
- Memiliki pengalaman sebagai collection lapangan
- Berpenampilan menarik dan rapih
- Memiliki kemampuan komunikasi yang baik
- Diutamakan yang memiliki kendaraan bermotor dan SIM C
- Memiliki smartphone/gadget
- Bersedia ditempatkan di wilayah Pinrang, Enrekang, Sidrap, Sengkang
Kelengkapan Berkas :
(Semua kelengkapan berkas di scan dan dijadikan satu file dengan format .pdf)
- Daftar riwayat hidup
- Surat lamaran
- Pas foto ukuran 4x6 (2 lembar)
- Foto seluruh badan ukuran postcard
- Fotokopi ijazah terakhir dan transkrip nilai
- Fotokopi KTP dan Kartu Keluarga
- Fotokopi SKCK yang masih berlaku
- Surat keterangan berbadan sehat
- Surat keterangan tidak buta warna
- Surat keteranga bebas narkoba
- Surat keterangan belum menikah dari kelurahan
- Fotokopi Akreditasi kampus
- Fotokopi sertifikat vaksin
Cara Pendaftaran :
Bagi yang berminat untuk bergabung dan berkontribusi dengan PT Prima Karya Sarana Sejahtera (PKSS) dan telah memenuhi kualifikasi yang disebutkan diatas, silahkan mengirimkan kelengkapan berkas anda ke email dibawah ini.
Email : rekrut.pkssmks@gmail.com
Subjek : Posisi yang dilamar - Area Penempatan
Batas Pendaftaran :
- Sekretaris, untuk penempatan Makassar akan berakhir tanggal (11 April 2022) dan untuk penempatan Bulukumba dan Mamuju berakhir tanggal (07 April 2022)
- Petugas Bansos, akan berakhir tanggal (11 April 2022)
- Staf IT, akan berakhir tanggal (08 April 2022)
- Petugas Administrasi Dana & Jasa dan Petugas Administrasi Kredit, akan berakhir tanggal (08 April 2022)
- Collections, akan berakhir tanggal (08 April 2022)
Banyak yang sering mengatakan "Sudah Apply banyak lamaran melalui email tapi belum ada panggilan". Nah bisa jadi kamu mengirimkan email dengan hanya mengandalkan Email dan Subjek. Pastikan kamu mengirimkan berkas lamaran dengan body email yang jelas ya. Kamu bisa gunakan format DISINI untuk Apply lamaran kamu.