Lowongan Kerja LAZNAS Baitulmaal Muamalat Desember 2022
Lowongan Kerja LAZNAS Baitulmaal Muamalat Desember 2022 - Baitulmaal Muamalat (BMM) adalah Lembaga Amil Zakat Nasional yang didirikan oleh Bank Muamalat sejak tanggal 16 Juni 2000. Lembaga ini merupakan pengelola zakat resmi yang ditunjuk pemerintah untuk menghimpun dan menyalurkan dana Zakat, Infak, Sedekah dan Wakaf (ZISWAF) dari umat kepada para mustahik yang layak menerimanya.
Selama lebih dari 18 tahun berkiprah, BMM selalu berusaha melakukan tata kelola yang baik terutama dalam hal pendistribusian dan pendayagunaan dana ZISWAF guna meningkatkan kesejahteraan umat melalui program-program yang inovatif, kreatif dan berkesinambungan, diantaranya dalam bidang ekonomi, pendidikan, kesehatan, dakwah, kemanusiaan serta wakaf produktif. (bmm.or.id)
Lihat Juga : Lowongan Kerja SMA/SMK
Lowongan Kerja LAZNAS Baitulmaal Muamalat Desember 2022
Mengutip informasi dari akun instagram resmi (@baitulmaal_bmm) pada (24/12), bahwa saat ini Lembaga Amil Zakat Nasional dan Nazir Wakaf Baitulmaal Muamalat sedang membuka kesempatan bagi para putra putri generasi penerus bangsa yang memiliki semangat dan motivasi yang tinggi dalam bekerja serta memenuhi syarat untuk menampati 6 (Enam) posisi yang dibuka. Berikut informasi selengkapnya.
Kualifikasi Umum :
- Pria/wanita
- Sehat jasmani dan rohani
- Berakhlaq islami dan tidak merokok
- Usia maksimal 35 tahun (SAKI, SHCM, SCC, SAW, SPK) dan 30 tahun (SPI)
- Pendidikan minimal S1
- IPK minimal 2,75 (PTN) dan 3.00 (PTS)
- Memiliki kemampuan analisis, komunikasi, pemecahan masalah dan inisiatif yang baik, serta kreatif dan inovatif
- Diutamakan memiliki pengalaman di LAZ atau Lembaga Sosial/Kemanusiaan
- Mampu mengoperasikan komputer dengan baik minimal Microsoft Office
Staf Audit Kontrol Internal (SAKI)
Penempatan : Jakarta
- Memiliki pengalaman menjadi Audit Kontrol di LAZ atau Lembaga Keuangan
- Mampu membuat laporan hasil pemeriksaan secara cepat dan tepat
Staf Human Capital Management (SHCM)
Penempatan : Jakarta
- Memahami peraturan ketenagakerjaan serta menguasai teori dan praktek Human Capital Management
- Memiliki keterampilan dalam proses rekrutmen dan seleksi, pelatihan, manajemen karier dan manajemen talenta
Staf Content Creator (SCC)
Penempatan : Jakarta
- Memahami konsep Design Flyer, Video dan Konten Sosial Media, Trend Media Sosial, E-commerce dan Digital Platform lainnya
- Memiliki kemampuan Mini Design dan Copy Writing
- Mengerti tentang Platform Crowdfunding dan Website
Dapatkan informasi lowongan kerja setiap hari melalui LinkedIn, Follow
Staf Admin Wakaf (SAW)
Penempatan : Jakarta
- Memahami Rencana dan Proyeksi Bisnis secara umum
- Memiliki kemampuan Negosiasi, Komunikasi dan Persuasi yang baik, serta dapat membuat Proposal dan Materi Presentasi Penawaran Kerja Sama
Staf Penghimpunan Korporat (SPK)
Penempatan : Jakarta
- Memiliki pengalaman Fundraising Zakat dan/atau CSR Perusahaan minimal 1 tahun
- Memiliki kemampuan Negosiasi, Komunikasi dan Persuasi yang baik, serta dapat membuat Proposal dan Materi Presentasi Penawaran Kerja Sama
Social Partner Internship (SPI)
Penempatan : Bandung, Surabaya, Makassar, Medan dan Semarang
- Memiliki pengalaman Sales Activity dan/atau Customer Relationship
- Suka dan mampu melakukan penghimpunan Zakat, Infak, Sedekah dan Wakaf
Cara Pendaftaran :
Bagi yang berminat untuk bergabung dan berkontribusi dengan Lembaga Amil Zakat Nasional dan Nazir Wakaf Baitulmaal Muamalat dan telah memenuhi kualifikasi yang disebutkan diatas, silahkan memperhatikan tata cara pendaftaran dibawah ini.
- Unduh dan isi formulir pendaftaran pada tautan bit.ly/FormDataPelamar_BMM
- Pelamar mengirimkan formulir pendaftaran yang telah di isi beserta CV lamaran dan dokumen pendukung lainnya ke email hrd@bmm.or.id dengan subjek (Nama posisi yang dilamar)
Batas Pendaftaran :
Pendaftaran dibuka sampai dengan tanggal 30 Desember 2022
Jika kamu hendak mengirimkan lamaran kerja melalui email, pastikan email yang kamu kirimkan memiliki body yang jelas ya. Kamu bisa gunakan format DISINI untuk Apply lamaran kamu :)
Hati-hati terhadap PENIPUAN!!! Pendaftaran tidak dipungut biaya apapun. Jika ada pihak yang meminta sejumlah uang dengan mengatasnamakan instansi/perusahaan maupun penyedia lowongan kerja lainnya, sudah dipastikan bahwa itu PENIPUAN!!!